You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.
Loading...
Logo Desa Pasir Belengkong
Pasir Belengkong

Kec. Pasir Balengkong, Kab. Paser, Provinsi Kalimantan Timur

OLO MANIN ASO BUEN SIOLONDO - Hari Esok Lebih Baik Daripada Hari Ini

Kegiatan Pemeriksaan Rutin Posyandu balita di Posyandu Ulin

admin 08 Oktober 2024 Dibaca 30 Kali
Kegiatan Pemeriksaan Rutin Posyandu balita di Posyandu Ulin

Jum'at, 04 Oktober 2024, Desa Pasir Belengkong Melaksanakan Kegiatan Posyandu Balita di Posyandu Ulin Bersama Para Kader-Kader Posyandu Balita di Desa Pasir Belengkong Melakukan Kegiatan Rutin Bulanan ini dan Bekerjasama Dengan Tim Kesehatan dari Puskesmas Desa Pasir Belengkong. Kegiatan ini di dilaksanakan di Posyandu Ulin Desa Pasir Belengkong. Beberapa Kegiatan yang dilakukan Pada Kegiatan Posyandu Balita ini antara lain Penimbangan balita dan anak.

Penimbangan balita dilakukan tiap bulan di posyandu. Kegiatan ini berguna untuk mengetahui pertumbuhan dan mendeteksi sedini mungkin penyimpangan pertumbuhan balita.Dari penimbangan yang kemudian dicatat , dari data tersebut dapat diketahui status pertumbuhan balita, apabila penyelenggaraan posyandu baik maka upaya untuk pemenuhan dasar pertumbuhan anak akan baik pula. Selain itu juga untuk mencegah bayi yang mengalami stunting. Peningkatan Gizi Dengan adanya posyandu yang sasaran utamanya bayi dan balita, sangat tepat untuk meningkatkan gizi balita. Peningkatan gizi balita di posyandu yang dilakukan oleh kader berupa memberikan penyuluhan tentang ASI, status gizi balita, MPASI, Imunisasi, Vitamin A, stimulasi tumbuh kembang anak, diare pada balita.

APBD 2025 Pelaksanaan

APBD 2025 Pendapatan

APBD 2025 Pembelanjaan